Sabtu, 02 November 2024

6 Jenis Bahan Kaos Terbaik Yang Harus Diketahui

 

6 Jenis Bahan Kaos Terbaik Yang Harus Diketahui bahan kaos terbaik itu yang seperti apa sih? Apakah yang berasal dari luar negeri? Harganya mahal? Atau yang seperti apa?

Tidak semua bahan kaos yang harganya mahal mempunyai kualitas yang bagus, tidak semua bahan yang berasal dari luar negeri mempunyai kualitas yang baik juga.

Kita tetap harus mengenali karakteristik kainnya terlebih dahulu dan melakukan beberapa tes seperti tes handfeel untuk merasakan tekstur kain atau tes bakar untuk mengetahui komposisi kainnya.

Semua test ini juga dilakukan untuk mengetahui apakah benar kainnya berkualitas bagus atau tidak dan bisa dikategorikan sebagai bahan kaos terbaik atau bukan. 

1. Bahan Kaos Terbaik Katun (Combed 20s, 24s, 30s)

Bahan katun combed di buat dari 100% serat kapas murni. Bahan combed mempunyai karakter yang halus, nyaman, dingin serta menyerap keringat saat dipakai.

Pastinya hal semacam ini membuat katun combed begitu pas dipakai pada negara dengan iklim tropis seperti Indonesia.

Kain combed mempunyai serat benang yang halus hingga saat dijadikan baju akan terlihat lebih rata serta rapi.

Di pasaran sendiri ada sebagian tipe kain combed terbaik yang dibedakan berdasar pada type benang yang dipakai beserta gramasinya (gr/m2).

Bahan Kaos Terbaik

Dalam artikel ini juga akan kami bahas mengenai 3 varian bahan combed, salah satunya yaitu bahan combed 20s, combed 24s serta combed 30s.

Hal yang membedakan dari ketiganya yaitu tingkat ketebalannya, kain 20s adalah yang paling tebal sementara 30s paling tipis.

Tipe bahan kain kaos yang favorite bagi beberapa faktor usaha distro yaitu cotton combed 30s, karena kainnya yang tipis, cocok untuk digunakan di negara dengan iklim tropis seperti Indonesia, hasil potong lebih banyak dan juga kain ini mempunyai varian warna yang lebih banyak.

2. Bahan Terbaik Katun Combed Enzyme

Apakah ada perbedaan antara kain Combed biasa dengan Combed Enzyme? Tentu ada, dan yang paling bisa dirasakan perbedaannya pada tekstur dan permukaan kain.

Tekstur dari kain Cotton Combed itu halus dan lembut, setelah diproses enzyme ini, kain pun menjadi lebih halus dan lembut lagi sehingga sedikit berbeda dengan Combed biasa.

Selain itu, permukaan kain Combed Enzyme pun memiliki bulu yang lebih sedikit, amat sangat minim.

Beberapa customer biasanya menginginkan kain Combed yang mempunyai permukaan lebih sedikit bulu, maka dari itu kami hadirkan kain Combed Enzyme ini.

Proses Enzyme adalah proses pada tahap pencucian dalam produksi finishing kain, kain diberikan protein alami yang dapat terurai secara hayati.

3. Bahan Terbaik Cotton Combed Activecool™ + Activefresh™ 30s 

Bahan yang terbaru dari Cotton Combed di Knitto Textiles adalah kain Cotton Combed Activecool™ + Activefresh™ 30s.

Berbeda dari kain combed yang sebelumnya, kain ini mempunyai inovasi terbaru yang akan membuat kain terasa lebih dingin dan sejuk dari biasanya karena kandungan Activecool™ nya.

Selain itu juga kain ini mempunyai kandungan Activefresh™ dan antibakteri yang akan membuat kain menjadi terbebas dari bau tidak sedap yang berasal dari keringat dan bakteri. 

4. Bahan TENCEL™ Modal blended with Cotton

Ada satu jenis kain yang kualitasnya sangat baik dan perlu kamu pertimbangkan untuk menjadi salah satu bahan dasar kamu yaitu kain TENCEL™ Modal blended with Cotton.

Kain ini dibuat dari campuran serat cotton sebanyak 50% dan juga campuran serat TENCEL™ Modal sebanyak 50%.

Beberapa brand besar sudah banyak loh yang menggunakan Serat TENCEL™ Modal yang dibuat oleh sebuah perusahaan yang berasal dari Austria yang bernama Lenzing. 

Keunggulan dari bahan ini pun sangat banyak, sayang jika kamu lewatkan dan tidak kamu coba, kainnya yang super lembut, ramah lingkungan dan teksturnya jatuh cocok digunakan untuk kaos orang dewasa atau untuk dibuat pakaian wanita pun sangat cocok.

5. Bahan Cotton Bamboo

Bahan Kaos Cotton Bamboo adalah bahan kaos terbaik yang sudah banyak digunakan oleh beberapa brand pakaian di Indonesia. Kualitas dan keunggulan dari bahan kaos ini membuat banyaknya masyarakat Indonesia menyukai kain Bamboo.

Keunggulan seperti adanya kandungan anti bakteri, anti bau, anti jamur dan anti sinar UV yang sangat jarang dimiliki oleh jenis bahan kaos lainnya.

Kain Cotton bamboo juga mempunyai tekstur yang sangat halus dan lembut, kain yang daya serapnya baik ini juga sangat jatuh, sangat cocok untuk digunakan oleh mereka yang mempunyai kulit sensitif seperti anak-anak dan bayi.

6. Bahan Viscose atau Rayon

Bahan Viscose atau lebih dikenal dengan Rayon adalah kain semi-sintetis yang dibuat dari serat kayu, dan sering digunakan sebagai pengganti dari sutra, karena kain ini mempunyai tekstur yang halus dan terlihat mewah.

Karakteristik dari kain ini adalah daya serapnya yang baik dan tidak menahan panas, terasa ringan saat digunakan.

Setiap jenis bahan kaos mempunyai kelebihan dan kekurangan tersendiri dan menjadi pembeda juga dari setiap bahan kaosnya.

Bahan kaos yang nyaman digunakan apakah selalu mahal harganya? Tidak juga ada juga bahan kaos yang harganya ramah di dompet. 

Kembali lagi bukan tentang seberapa mahal dan seberapa murah kainnya, tetapi seperti apa penampakan kain dan karakteristik kainnya, itu yang terpenting.

Lalu bagaimana caranya agar mengetahui terlebih dahulu karakteristik kain sebelum membeli kainnya? 

Mudah saja, kamu bisa meminta sample kain terlebih dahulu sebelum membeli kain, mempelajari tentang berbagai jenis kain yang juga sudah sering kami ulas pada artikel kami, dengan beberapa cara ini kamu bisa terhindar dari oknum penjual kain yang jahil karena menjual kain tidak sesuai dengan yang seharusnya, dan semoga dari penjelasan kami tentang bahan kaos terbaik ini bisa kamu jadikan referensi sebelum membeli kain ya. Semoga bermanfaat

Sumber : https://blog.knitto.co.id/bahan-kaos/

0 komentar:

Posting Komentar